Pentingnya Pendidikan Anak Dalam Keluarga

Pendidikan Anak Dalam Keluarga Itu PentingMengapa seorang anak harus mendapatkan pendidikan ?  Apa yang di maksud dengan pendidikan anak dalam keluarga?  
Pendidikan dalam keluarga - Orang tua berperan penting dalam mendidik anaknya agar mendapatkan pendidikan yang layak sejak dini. Usahakan setelah kelahiran si buah hati mendapatkan perhatian yang khusus baginya. terutama perkembangan anak dalam keluarga itu sendiri, Seperti dengan memberinya ASI eksklusif selama 6 bulan setelah kelahirannya. Hal tersebut sangat perlu bagi perkembangan seorang anak. Setelah itu, berikan juga makanan-makanan yang mengandung cukup gizi bagi anak anda sehingga anak anda tidak kekurangan gizi saat tumbuh kembangnya.

Gambar Pendidikan Anak Dalam Keluarga

Kebutuhan-kebutuhan tersebut sangat diperlukan saat pertumbuhannya. Dengan di bekali gizi yang tepat dan cukup bagi anak, hal tersebut juga menambah kecerdasan otak si anak saat pertumbuhannya. Berikan menu makanan bagi anak anda yang mencangkup empat sehat lima sempurna dalam kesehariannya. Selain itu berikan pula pendidikan atau ilmu sosial atau yang lainnya agar anak tumbuh dengan baik. Atau anda bisa memberinya tanggung jawab atas dirinya sendiri. Seperti membereskan tempat tidur sendiri, turut mengatur dan membersihkan rumah, membantu dalam asah-asah piring sehabis makan, dan lainnya. Anak harus memperoleh kesadaran bahwa ia mempunyai tempat dan fungsi dalam rumah tangga yang harus diselesaikan dengan sebaik-baiknya sebelum ia bermain-main di luar rumah. Namun segala tanggungjawab itu harus disertai kegembiraan sehingga tidak dirasakan sebagai beban yang memberatkan hidupnya. Juga mulai ditumbuhkan rasa cinta Tanah Airnya melalui cerita, wejangan orang tua dan ajakan wisata untuk mengenal Tanah Airnya lebih baik.

Bagaimana jika seorang anak tidak mendapatkan pendidikan
Pendidikan anak dalam keluarga sangat mempengaruhi tingkat perilaku seorang anak dan kecerdasannya. Banyak orang tua yang kurang perhatian penuh kepada anaknya sehingga berakibat perilaku seorang anak menjadi nakal. Seperti banyak dijumpai sekarang ini dan dalam berita-berita akan anak yang sudah mengkonsumsi rokok sejak dini. Hal tersebut menuai beberapa dampak yang akhirnya menyebabkan kebodohan seorang anak.

Pendidikan utama yang harus anda berikan kepada anak dalam hal ini yaitu pendidikan akan bahaya merokok. Hal tersebut membantu anak anda mendapatkan pengetahuan tentang rokok yang dapat membahayakan dirinya. Selain itu, perhatikan juga lingkungan bagi anak anda. Bukannya untuk memilih-milih teman atau orang lain, tapi sebaiknya jauhkan anak anda berteman dengan anak-anak yang nakal. Sebab kenakalan si anak dipengaruhi besar dari teman dekatnya.

Demikianlah artikel tentang pendidikan dalam rumah tangga yang berjudul Pendidikan Anak Dalam Keluarga Itu Penting semoga bermanfaat.

sumber
Anda baru saja membaca artikel Update Info Terbaru yang berjudul Pentingnya Pendidikan Anak Dalam Keluarga dan berkategori Keluarga Anda bisa bookmark halaman artikel Pentingnya Pendidikan Anak Dalam Keluarga ini dengan URL http://sessuatubanget.blogspot.com/2013/06/pentingnya-pendidikan-anak-dalam.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Edo Suseno - Minggu, 02 Juni 2013

1 Komentar untuk "Pentingnya Pendidikan Anak Dalam Keluarga"